
Diskusi Buku “Lysis” karya Filsuf PLATO(N)
(Penerjemah dan Penafsir: Dr A Setyo Wibowo SJ)
Siapa sih, sahabat itu?
Apa sih persahabatan itu?
Baikkah, jahatkah, atau baik sekaligus jahatkah? Adakah persahabatan itu? Bagi Anda yang sudah tahu jawabannya dan yakin dengan jawaban itu, coba bandingkan dengan pemahaman Plato. Bagi Anda yang belum tahu jawabannya atau belum yakin dengan jawaban Anda, mari berbincang secara cerdas bersama Plato melalui maha karyanya “Lysis”.
Untuk konteks Indonesia mengenal dan memahami pemikiran Platon sangatlah relevan, karena negeri ini tengah gemar dan terjebak pada hal-hal praktis dan seolah menghadapi banyak jalan buntu untuk semua hal. Selain itu pemahaman ini bertujuan untuk mencari kesamaan di balik perbedaan dan mencari hal yang tetap di balik perubahan.
Kami mengundang Anda untuk hadir dalam Diskusi Buku “Lysis” karya Filsuf Plato, Sabtu, 6 Juni 2009, di Gedung DRD Jateng, Jl Imam Bonjol 185 Semarang, Pk.09.00-12.00 WIB.
Pembahas:
- Dr Herujati Purwoko (Editor Jurnal Renai, Percik Salatiga, dan expert di LeSPI)
- Donny Danardono (Unika Soegijapranata)
Moderator:
Tia (Kompas Jateng)
Penyelenggara: Lembaga Studi Pers & Informasi (programlespi@gmail.com, programlespi@yahoo.com, tlp/ fax: 024 8444251, mobile: 081 225 208008, 024 912 44380)